PROFIL BIODATA GUS ULIN NUHA, DA'I MUDA YANG BERDAKWAH DENGAN SENI PEWAYANGAN

Salah satu juara pada acara AKSI Indosiar 2019 adalah Ulin, pemuda bertalenta yang bisa berdakwah lewat cara yang unik dan tidak biasa yaitu seni pewayangan. Juara 1 AKSI 2019 tersebut merupakan seorang pemuda dari Cilacap yang satu daerah dengan Ustadzah Mumpuni Handayayekti.

Dakwahnya yang khas sangat menarik bagi generasi sekarang, terlebih beliau pandai memainkan karawitan, pasti mempunyai daya tarik tersendiri. Masih banyak yang bisa dilakukan oleh pemuda yang digojlokkan sama Ustadzah Mumpuni ini. Berbekal wajah yang tampan dan suara yang merdu membuatnya cepat dikenal lewat video-video yang tersebar di sosmed.


Daya tarik lainnya yang membuat seorang Gus Ulin dikenal adalah keilmuannya yang mumpuni dibidang agama sehingga beliau bisa membawakan dakwah dengan gaya khas yang bisa diterima oleh masyarakat. Meskipun kebanyakan dakwahnya berbahasa Jawa Ngapak, namun sekarang sudah banyak yang membuat videonya ada subtitle atau terjemahan kedalam bahasa Indonesia sehingga lebih mudah dipahami oleh lebih banyak lagi masyarakat yang ingin ngaji.

Sebuah paket komplit ini jarang dimiliki oleh banyak pendakwah. Ganteng, Suara Merdu, Kelimuan yang Mumpuni, dan Memiliki skill tambahan memang membuat seseorang lebih cepat tenar. Namun dibutuhkan konsistensi dan komitmen tinggi sehingga bisa istiqomah dalam menyampaikan dakwah yang bermanfaat.

Berikut ini adalah profil biodata Gus Ulin Nuha Cilacap :

Nama lengkap             : Ulin Nuha

Nama panggung           : Ulin atau Ki Ulin

Tempat / tanggal Lahir : Cilacap / 27 April 2000

Agama                          : Islam

Nama ayah                    : M Darto Wahab Noor

Nama ibu                      : Siti Wastiati

Akun IG                       : @ulin_345.


Fakta Fakta Ulin Nuha :

  1. Dikenal sebagai anak pendiam
  2. Sangat menyayangi kedua orang tuanya
  3. Belajar wayang secara otodidak
  4. Suaranya sangat merdu bahkan ada yang bilang mirip Kanjeng Sunan Kalijaga
  5. Punya kharisma sebagai penerus Sunan Kalijaga
  6. Mahasiswa di Pendidikan Bimbingan Konseling Universitas Nahdlatul Ulama Al Ghozali (Unuguha) Cilacap.
  7. Terkenal sejak juara AKSI 2019
  8. Berkat doa orang tuanya sehingga bakat dan talentanya menjadi mubaligh begitu cepat dikenal

Posting Komentar untuk "PROFIL BIODATA GUS ULIN NUHA, DA'I MUDA YANG BERDAKWAH DENGAN SENI PEWAYANGAN"

close