PROFIL BIODATA JAN BLACHOWICZ, LEGEND OF POLISH POWER

Jika kita mendengar nama negara Polandia tentunya yang diingat adalah Klub Polandia tempat Egy MV mengasah skillnya yaitu Lechia Gdanks. Namun bagi para pecinta baku hantam internasional atau UFC pasti yang dikenal adalah The Legend of Polish Power yaitu Jan Blachowics, petarung MMA yang kini menjadi juara di kelas Light Heavyweight.

Dia baru saja menghempaskan rekor 20 kali tak terkalahkan milik seorang petarung berjuluk Stylebender, Israel Adesanya. Adesanya yang ingin naik kelas demi menghadapi seorang Jon Jones harus menaklukkan dulu raja Light Heavy Weight yang kini dipegang oleh Jan, dengan berbekal kepercayaan diri rekor mulusnya 20 kali kemenangan membuat IZZY tak gentar melihat ngerinya hantaman petarung Polandia tersebut.


Ronde terus berganti dengan mempertontonkan pertarungan seru saling hantam kedua petarung, hingga akhirnya Adesanya harus menelan pil pahit kekalahan pertamanya ditangan seorang Polish Power. Dengan kekalahan ini bisa dipastikan niatnya menantang Jon Jones kandas ditengah jalan karena rekornya sudah ternodai oleh Jan.

Jan Blachowicz sendiri petarung yang tak diunggulkan sama sekali dalam partai ini, namun dia membuktikan bahwa kelas Light Heavyweight tak bisa diremehkan bahkan oleh seorang juara Middle Weight seperti Adesanya sekalipun. Jan berhasil mempertahankan sabuk juaranya pertama kali dari tantangan Style Bender.

Berikut adalah profil biodata Jan Blachowicz :

Nama            : Jan Maciej Błachowicz
TTL              : February 24, 1983 (age 38) Cieszyn, Poland
Residence     : Warsaw, Poland
Nationality    : Polish
Tinggi           : 6 ft 2 in (1.88 m)
Berat             : 205 lb (93 kg; 14 st 9 lb)
Division        : Light heavyweight
Reach            : 78 in (198 cm)[2]
Fighting out of   : Warsaw, Poland
Team              : Berkut WCA Fight Team [4]
Rank              : Black belt in Brazilian Jiu-Jitsu[5] under Joe Moreira[citation needed]
Years active    : 2007–present

Posting Komentar untuk "PROFIL BIODATA JAN BLACHOWICZ, LEGEND OF POLISH POWER"

close